Subscribe:

Ads 468x60px

Pages

Sabtu, 09 April 2011

Internet Explorer 9 Dan Mozila Firefox 4.0 Final

Internet Explorer 9.0 Final..
====================
Ini pengalaman saya pribadi yang membuat saya terheran-heran dengan IE 9. Ceritanya pagi ini koneksi internet di kantor sedang luar biasa lemot. Untuk membuka halaman saja memerlukan waktu yang cukup lama, sebagai informasi saya memakai Mozilla Firefox 4 yang merupakan generasi terbaru dari Firefox. Karena penasaran saya mencoba membuka halaman yang sama menggunakan Google Chrome 12 beta, hasilnya sama saja, halaman lama sekali baru terbuka, itupun belum terbuka dengan sempurna karena gambarnya tidak muncul, hanya tulisan yang tertampil.
Saya hampir menyerah, lalu saya melirik ikon Internet Explorer (IE) di pojok kiri layar. Pikir saya, ah paling sama saja, bukannya Firefox dan Chrome terkenal lebih cepat dari IE? Dua browser itu saja sudah menyerah, masa IE bisa? Tapi akhirnya saya iseng-iseng mencoba membuka halaman tadi menggunakan IE. Dan Strala…. halaman yang dari tadi belum bisa terbuka secara sempurna menggunakan Firefox dan chrome ternyata bisa dibuka dengan mudah menggunakan IE. Beberapa menit kemudian saya mencoba membuka halaman lain menggunakan Firefox, ternyata sama, masih lambat. Tetapi begitu dibuka dengan IE lha kok halamannya terbuka dengan lancar jaya, ckckck….
Ternyata saya sudah salah duga terhadap IE, sempat under estimate, hehe… Ternyata tak disangka hebat juga performa IE ini. Lain kali kalau internet saya lemot, saya sudah tahu menggunakan browser yang mana.

Bagi yang berminat link downloadnya ada di bawah ini tapi ini khusus windows 7 32bit...
......KLIK DISINI......


 Mozilla firefox 4.....
===============
Mozilla firefox 4 digadang gadang merupakan software web browser dengan kecepatan 6 x lebih cepat dari pendahulunya.Mozilla firefox 4 telah dirilis pada 22 maret 2011,baru satu hari setelah dirilis,statistik mencatat sudah 5 juta kali download

Berikut fitur fitur terbaru dari mozilla firefox 4:
  • Sederhana dan rapi, Tampilan Firefox 4 mirip sekali dengan Google Chrome, tab kini diposisikan diatas kotak alamat URL membuat tampilan Firefox lebih rapih.
  • Fitur Apps Tab, yaitu fitur shortcut untuk halaman yang sering kita kunjungi. Tab windows dengan icon web tersebut akan muncul, untuk membuatnya klik kanan Tab halaman yang diingini lalu pilih Pin as Apps Tab.
  • Cara menggunakan fitur Pin as Apps di firefox
  • Firefox Sync, fitur sinkronisasi bookmark, password dan password antar beberapa komputer menggunakan satu akun, fitur ini pertama kali diterapkan oleh browser Opera, lalu diikuti oleh Google Chrome, akhirnya sang Jawara Mozilla Firefox 4 mengikuti langkah ini juga. Sangat berguna bila memakai 2 atau lebih komputer (misal dikantor dan dirumah)
  • Fitur sync in Mozilla firefox
  • Tampilan Add-on sekarang akan dibuka di tab baru, selain itu layarnya juga sangat memudahkan kita untuk mencari dan mengatur addon dan tema (baik baru ataupun yang sudah kita miliki)
  • Crash Protection, hangnya plugin / addon di salah satu tab tidak akan membuat program Firefox Crash secara keseluruhan. Kita hanya perlu meload ulang halaman yang bermasalah tersebut.Lebih cepat, berdasarkan test dibandingkan versi Firefox sebelumnya, Firefox 4 lebih cepat 3 – 6 kali.Switch to tab, fitur yang memudahkan perpindahan antar tab, caranya dengan cukup mengklik kotak URL maka akan muncul pilihan berpindah tab.
  • Support HTML 5 sebagai standar baru multimedia dan applikasi web (web apps), untuk mencoba website dengan fitur HTML 5 di Firefox 4 silahkan kunjungi situs https://demos.mozilla.org/en-US/
  • Dukungan Hardware-accelerated graphics untuk pemutar video dan grafik, fitur ini sangat mirip (atau sama) dengan Internet explorer 9. Fitur ini membuat proses rendering dilakukan oleh tenaga kartu grafis.
  • Fitur Panorama Tab, fitur yang mirip dengan milik Opera Browser yang gunanya untuk mempermudah organisasi banyak tab sekaligus.
  • WebGL, WebM dan HD Video
  • Do Not Track, header internet untuk mencegah tracking oleh pengiklan
  • JägerMonkey javascript engine
  • HTTP Strict Transport Security (HSTS), koneksi aman secara otomatis untuk mencegah serangan dan pencurian data dengan cara man in the middle.
Bagi yang berminat link downloadnya ada di bawah ini
......KLIK DISINI......

0 komentar:

Posting Komentar